Detail Berita

Menindaklanjuti tingginya angka Demam Berdarah di Dusun Kedopokan Desa Tlogopucang. Sabtu, 1 November 2024 Puskesmas Kandangan melakukan "PSN Serentak" sebagai tindaklanjut utama membasmi jentik nyamuk Aedes Aegypti penyebab penyakit Demam Berdarah (Dengue). Berkolaborasi dengan siswa SMPN 3 Kandangan, siswa kelas VIII belajar aktif langsung dari lapangan menemukan jentik. Harapannya, kegiatan ini dapat memberikan ilmu kepada siswa untuk rutin melakukan "gerebek jentik" di lingkungan sekolah dan menjadi Jumantik di rumah masing-masing. Sehingga, wilayah bebas jentik dan angka kejadian DBD menurun serta menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.

NOLIMIT
Kandangan Spirit